Mayer Umumkan Perombakan Desain E-mail Yahoo

Posted by

Chief Executive Officer Yahoo, Marissa Mayer, mengumumkan perombakan desain layanan surat elektronik yang disediakan perusahaannya, kemarin.
Perombakan ini berlaku untuk layanan mobile berbasis Android, Windows Phone, iPhone, serta web. Saat diumumkan kemarin, perubahan itu baru berlangsung untuk layanan mobile karena untuk perombakan layanan surat web akan segera menyusul.

"Kami mendengarkan masukan dari berbagai pengguna," kata Mayer dalam posting blognya di situs resmi perusahaan. Menurut dia, para pengguna menginginkan pengalih perhatian yang lebih sedikit saat mengunakan layanan e-mail.
"Pengguna ingin segera bisa login e-mail, berkomunikasi, dan melanjutkan aktivitasnya," kata dia. "Kami memahami ini."

Ini merupakan perombakan paling penting yang digelar Mayer sejak menjadi CEO perusahaan itu pada Juli lalu. Saat ini, tim juga sedang menggarap perubahan tampilan halaman utama situs.
Yahoo memiliki empat produk terpenting, yaitu Yahoo Sports, Yahoo Finance, Homepage, dan Surat. Perusahaan yang didirikan Jerry Yang dan David Filo ini meraup pendapatan dari pemasangan iklan di halaman utama dan dalam.

Selama ini, Yahoo terkesan tergantung pada layanan e-mail berbasis web. Padahal, jumlah penggunanya terus menurun. Ini karena para pengguna dewasa cenderung menggunakan e-mail di ponsel mereka.
Sedangkan kalangan remaja lebih menyukai layanan pesan singkat atau SMS. Itu sebabnya perusahaan berusaha mempercepat perombakan layanan lewat aplikasi mobile-nya untuk menjangkau para pengguna mobile.

Yahoo memiliki sekitar 68 juta pengguna pada perangkat mobile saat ini, yang berarti menempati peringkat ketiga di bawah Google (100 juta) dan Facebook (78 juta). Ini berdasarkan perhitungan oleh ComScore.
BUSINESS INSIDER | BUDI RIZA

Semoga bermanfaat terima kasih
 sumber


Blog, Updated at: 12/13/2012 10:24:00 PM

1 komentar:

  1. desain yahoo! yang sekarang memang lebih bagus dari pada desain yang lama.. tapi lebih bagusan desain Google..hehe

    BalasHapus

Sebagai Pengunjung yang baik berikanlah komentar anda untuk membantu meningkatkan trafic blog ini.Terima Kasih :)